Salah satu keistimewaan OpenCart adalah mendukung multi currency atau berbagai jenis mata uang, termasuk salah satunya adalah mata uang Indonesia yaitu Rupiah. Berikut langkah-langkah untuk menambahkan mata uang Rupiah ke dalam OpenCart.
1. Silahkan Anda login ke halaman administrator website OpenCart. Silahkan Anda masukkan username dan password login Anda, kemudian silahkan tekan tombol Login untuk melanjutkan.
2. Kemudian Anda akan masuk ke dalam halaman utama administrator website OpenCart Anda. Silahkan Anda klik menu System, kemudian pilih menu Localisation, dan pilih menu Currencies.
3. Selanjutnya Anda akan masuk ke dalam halaman Currency. Pada halaman ini terdapat beberapa mata uang default dari OpenCart. Silahkan Anda tekan tombol Insert untuk melanjutkan.
4. Kemudian silahkan Anda isikan data-data tentang mata uang Rupiah yang akan Anda tambahkan. Pada bagian Currency Title, silahkan Anda isi dengan Rupiah. Kemudian pada bagian Code, silahkan Anda isi dengan kode Rupiah yaitu IDR. Pada bagian Symbol Left, silahkan Anda masukkan kode Rupiah yaitu Rp. Pada bagian Symbol Right, Anda bisa mengosongkannya, dan pada bagian Decimal Places, Anda bisa memasukkan berapa angka desimal yang akan ditampilkan atau Anda bisa mengosongkannya. Pada bagian Value, silahkan isi dengan angka 1.00000 apabila mata uang ini akan dijadikan sebagai mata uang default. Kemudian rubahlah menjadi Enabled pada bagian Status dengan memilih dari menu drop down. Kemudian tekan tombol Save untuk menyimpan perubahan.
5. Selanjutnya Anda akan kembali ke halaman Currency. Muncul keterangan bahwa penambahan mata uang yang telah Anda lakukan sudah berhasil. Dan mata uang yang Anda tambahkan juga sudah muncul dalam daftar mata uang.
6. Untuk menggunakan mata uang yang sudah Anda tambahan, silahkan Anda masuk ke halaman website OpenCart Anda. Pada bagian atas akan muncul simbol dari mata uang Rupiah yang sudah Anda tambahkan.